Landak – Babinsa Koramil 08/Mandor melakukan pengawasan dan monitoring penyerahan buku rekening Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di Kantor Desa Selutung, Kecamatan Mandor, Kabupaten Landak, Rabu (9/6/2021).
Babinsa Mandor, Koptu Sudirman mengatakan pengawasan ini dilakukan agar bantuan yang di salurkan melalui bagi masyarakat tepat sasaran.
“Kurang lebih 110 KPM yang mendapat bantuan tersebut,” ujar Sudirman.
Sementara itu, Kepala Desa Selutung, Bodot mengatakan buku rekening tersebut diserahkan karena penyaluran BLT-DD yang diselengarakan Pemerintah Desa melalui sistem transfer.
“Terima kasih kepada Pak Babinsa atas pengawalan kegiatan ini sehingga dapat berjalan dengan lancar dan aman kepada warga binaanya serta dapat mempererat tali silaturahmi hubungan antara Babinsa, pemerintah desa dan warga binaannya,” pungkasnya.(Mph1201).