banner 728x250

Polda Bengkulu Segera Buka Pendaftaran CPNS Polri, Ini Formasinya!

m
banner 120x600

Bengkulu, Katasandi.id – Polda Bengkulu sesuai rencana akan membuka pendaftaran CPNS Polri tahun 2021.  Pada pendaftaran tahun ini, Polda Bengkulu memiliki quota sebanyak 30 orang dari berbagai formasi.

Kabid Humas Polda Bengkulu Kombespol. Sudarno, S.Sos, MH membenarkan adanya pembukaan formasi CPNS.

“Informasi telah disebarkan baik di media cetak, papan pengumuman hingga media sosial. Tahun ini formasi yang dibutuhkan antara lain, dokter spesialis anastesi, dokter umum, apoteker, bidan, fisioterapy, perawat, pranata laboratorium,. radiologi dan analisis keuangan. Terang Kombespol. Sudarno ketika dihubungi via whatapp

“Pendaftaran akan dibuka mulai tanggal 31 Mei hingga 21 Juni 2021,” tambah Kombespol. Sudarno

Kombespol. Sudarno juga menghimbau kepada masyarakat Bengkulu yang memiliki kriteria di formasi yang dibutuhkan dapat mempersiapkan diri serta melengkapi persyaratan. Informasi lebih lanjut bisa mengunjungi laman website sscasn.go.id, cpns.polri.go.id atau langsung datangi bagian dalpers Biro SDM Polda Bengkulu.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *